Berita Bola Liga Champions Hari Ini 2023 – Liga 1 Jadwal Liga 1 mulai memasuki pekan ke-29. Hari ini ada dua pertandingan yang akan berlangsung, menampilkan aksi Persib Bandung dan Persija Jakarta dalam pertandingan berbeda.
Persib dan Persija harusnya bertemu pada pekan ke-28 lalu, tapi batal karena masalah perizinan. Hari ini, Persib, yang menempati posisi kedua klasemen akan menjamu Persik Kediri, yang masih terpuruk di zona degradasi.
Persija, yang di posisi ketiga, akan melawan Borneo FC, urutan keenam klasemen. Macan Kemayoran akan menghadapi tantangan besar karena Borneo baru bangkit dan akan bermain di kandang. Kedua tim kini terpisahkan 7 poin.
Inilah jadwalnya:
15:00 Persib Bandung vs Persik Kediri (Indosiar)
17:00 Borneo FC vs Persija Jakarta (Indosiar).
Liga Champions
Jadwal Liga Champions akan mulai memasuki leg kedua babak 16 besar. Malam ini ada dua laga yang akan berlangsung, yakni:
03.00 Bayern Munchen vs PSG (SCTV)
03.00 Tottenham vs AC Milan (Vidio).
Bayern Munchen sudah unggul 1-0 saat berlaga di kandang PSG. Sedangkan AC Milan akan menyambangi markas Spurs dengan mengantongi keunggulan 1-0 dai pertemuan pertama.
Keempat tim yang berlaga malam ini akan berusaha menyusul Chelsea dan Benfica yang sudah lolos ke babak perempat final.
Chelsea mengalahkan Borussia Dortmund 2-0 pada Rabu di nihari tadi, sehingga lolos dengan agregat 2-1. Sedangkan Benfica menang 5-1 saat menjamu Club Brugge dan lolos dengan agregat 7-1
Hasil Liga Champions dini hari tadi: Benfica dan Chelsea sama-sama lolos ke perempat final.
Di leg kedua babak 16 besar, Benfica berhasil pecundangi Club Brugge 5-1.
Sedangkan Chelsea sukses mengandaskan ambisi Borussia Dortmund dengan skor 2-0.Benfica berhasil lolos ke perempat final dua musim beruntun.
Berlangsung di Stamford Bridge, Chelsea berhasil membungkam Dortmund dengan skor 2-0.Gol kemenangan The Blues di cetak oleh Raheem Sterling (43′) dan pinalti Kai Havertz (53′).
Dengan torehan tersebut membuat Chelsea berhasil lolos ke babak perempat final Liga Champions.
Statistik Chelsea vs Dortmund
Hasil babak pertama: Chelsea 2-0 Dortmund
Penguasaan Bola: Chelsea 40:60 Dortmund
Tendangan on target: Chelsea 4-1 Dortmund
Tendangan off target: Chelsea 7-4 Dortmund
Sepak Pojok: Chelsea 5-3 Dortmund
Kartu Kuning: Chelsea 4-3 Dortmund
Jalannya Laga
Graham Potter (pelatih Chelsea) memilih formasi 3-4-2-1 dengan menempatkan Kai Havertz sebagai target man.
Sedangkan Dortmund menggunakan formasi 4-1-4-1 dan memilih Sebastian Haller sebagai target man-nya.
Laga baru berjalan 4 menit, namun Julian Brandt di tarik keluar setelah ia mengalami cedera.
Alhasil Brandt di gantikan oleh Giovanni Reyna.Berjalan 15 menit, belum ada peluang tercipta dari kedua tim.
Menilik statistik di menit 22, Dortmund unggul ball possession sebanyak 71 persen.
BERITA BOLA LIGA CHAMPIONS HARI INI 2023
Tampil mendominasi, Dortmund nampaknya masih kesusahan menembus jantung pertahanan Chelsea.
Sedangkan Chelsea terlihat hanya memanfaatkan bola di rect.
Chelsea yang memanfaatkan bola di rect dan serangan balik akhirnya membuahkan hasil.
Di menit 37 melalui bola mentahan dari Sterling, Kai Havertz berhasil merobek jala Dortmund.
Namun sayang, upayanya gagal karena sang pemain terlebih dahuli terperangkap jebakan offside.
Pada menit 43, Chelsea akhirnya memecah kebuntuannya.
Lewat lesatan Sterling yang di mulai dari umpan Ben Chilwell dari sayap kiri.
Hingga peluit laga babak pertama di tiupkan, skor 1-0 hiasi papan laga.
Baik Dortmund dan Chelsea nampaknya merubah formasi pemain di babak kedua ini.
Baru berjalan 8 menit, Chelsea berhasil merubah kedudukan menjadi 2-0 lewat tendangan pinalti oleh Kai Havertz.
Dortmund yang tertinggal mencoba menggempur pertahanan Chelsea.
Namun hingga menit 65 belum ada peluang terbaik untuk Dortmund.
Menilik statistik di menit 72, Dortmund yang mengurung Chelsea ungguli torehan ball possession sebanyak 59 persen.
Chelsea kembali tambahkan pundi-pundi golnya lewat Donyell Malen (77′).
Namun sayang upayanya di anulir karena terkena jebakan offside.
Jelang 10 menit laga usai, Chelsea terlihat merubah formasinya menjadi full bertahan.
Namun Dortmund yang mengurung pertahanan Chelsea gagal memanfaatkan di sisa menit akhir babak kedua.
Alhasil hingga laga usai, skor 2-0 berakhir untuk kemenangan Chelsea.
Dengan hasil tersebut, The Blues lolos ke babak perempat final Liga Champions.
Benfica Menang Besar
Benfica meraih kemenangan besar saat melawan Club Brugge pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (8/3/2023).
Bertanding di markas sendiri, di Stadion Da Luz, Benfica mempecundangi Club Brugge dengan skor telak 5-1.
Dengan hasil ini, Benfica secara agregat lolos ke perempat final dengan skor agregat 7-1 setelah pada leg pertama menang 0-2.
Hasil ini membuat Benfica untuk pertama kalinya dalam sejarah mereka, bisa mencapai perempat final Liga Champions dalam dua musim berturut-turut.
Musim lalu mereka juga lolos ke perempat final, namun kemudian tersingkir dari delapan besar oleh Liverpool.
Adapun gelontoran lima gol yang di cetak Benfica pada leg kedua ini di cetak oleh empat pemainnya.
Rafa Silva membuka kran gol Benfica di menit 38′ kemudian di susul oleh Goncalo Ramos pada menit 45+2 dan 57′.
Benfica mendapat hadiah penalti dan peluang itu berhasil di konversi gol oleh Joao Mario, yakni di menit 71′.
David Neres menutup gol Benfica pada menit 77′. Sedangkan Club Brugge sempat memperkecil kekalahan melalui Bjord Meijer pada menit 87′.
Dalam leg kedua 16 besar ini, secara permainan, Benfica memang unggul segalanya dari Club Brugge.
Tim asal Portugal ini menguasai hampir 60 persen penguasaan bola, berbanding dengan klub asal Belgia yang hanya 40 persen.
Benfica juga melesakkan 20 total tembakan dengan 8 di antaranya tepat sasaran.
BERITA BOLA LIGA CHAMPIONS HARI INI 2023
Sedangkan tim lawan hanya bisa melesakkan 13 tembakan dan hanya 2 yang tepat sasaran.
Benfica juga memiliki akurasi operan yang cukup baik, 608 kali operan dengan akurasi 91 persen. Sedangkan Club Brugge 403 kali dengan akurasi 83 persen..
Salah satu pemain yang paling bersinar di laga ini yakni Goncalo Ramos, selain dua gol ia juga membukukan satu assist.
Catatan Opta, pemain berusia 21 tahun ini menjadi pemain termuda Benfica yang mencetak gol dan memberikan assist dalam satu pertandingan Liga Champions untuk Benfica di abad ke-21.
Dengan umurnya yang memasuki 21 tahun 260 hari, ia juga menjadi pemain termuda kedua yang terlibat dalam tiga gol pada pertandingan fase gugur Liga Champions sejak 2003/04.
Ia hanya kalah dari Erling Haaland yang pada usia 20 tahun 211 hari pernah melakukan hal yang sama saat membela Dortmund ketika melawan Sevilla pada 17 Februari 2021 silam.